Desa Wisata Pujon Kidul Malang : Relaksasi, Olahraga, Cuci Mata

Heydayat.com – Masa kini, banyak orang yang melepas stres dengan cara mengunjungi tempat wisata. Biasanya tempat yang dikunjungi pun memiliki pemandangan bagus seperti air terjun dan sejenisnya. Namun, kali ini kita akan membahas tentang desa wisata Pujon Kidul yang letak tempatnya berada di Malang.

Pujon Kidul ini termasuk destinasi wisata yang banyak dibicarakan dan didatangi apabila berkunjung ke Jawa Timur. Sebab, ada daya tarik tersendiri yang membuat wisatawan menyukainya. Jaraknya memang cukup jauh dari pusat kota, sekitar 1,5 jam perjalanan. Namun, itu tak jadi masalah selagi hasilnya sepadan, bukan?

 

Mengenal Daya Tarik Desa Wisata Pujon Kidul

Desa Wisata Pujon Kidul Malang
Desa Wisata Pujon Kidul Malang (Instagram/@cafesawah_pujonkidul)

Ada berbagai macam aktivitas yang bisa kamu lakukan di tempat yang satu ini. Jika kamu tertarik untuk mengunjunginya, maka berikut hal-hal yang bisa kamu coba saat pergi ke desa wisata Pujon Kidul.

 

Nikmati Sunrise di Bukit Amping

Bukit Amping Pujon Malang
Bukit Amping Pujon Malang (Instagram/@wisataalammalang)

Sunrise atau matahari terbit menjadi salah satu momen yang tak bisa dilewatkan saat datang ke tempat ini. Kamu bisa menikmati sunrise di desa wisata Pujon Kidul melalui Bukit Amping. Di mana sebaiknya kamu menginap di homestay saja. Ada pemandangan gunung-gunung menjulang yang membuat pesona tempat ini semakin mengagumkan.

 

Menikmati Kuliner di Cafe Sawah

Cafe Sawah Pujon Kidul
Berfoto di Cafe Sawah (Instagram/@olivia_reva)

Cafe satu ini merupakan perpaduan dari suasana modern dan tradisional – yang mana area sekitarnya dikelilingi oleh sawah. Bisa dibilang sangat nyaman sebagai tempat persinggahan sejenak setelah melakukan berbagai macam aktivitas di desa wisata Pujon Kidul.

Tempat ini juga sangat cocok untuk tempat selfie, bahkan makanan yang disajikan pun sangat lezat dengan pelayanan bermodel prasmanan. Kamu bisa berfoto di beberapa spot Cafe Sawah seperti jembatan, taman bunga hingga bangunan bambu.

 

Mencoba Motor Trail dan ATV

Naik ATV Desa Wisata Pujon Kidul Malang
Naik ATV di desa wisata Pujon Kidul Malang (Instagram/@ard.budiman)

Tanah pada destinasi wisata ini sangatlah menantang, jadi sangat cocok digunakan untuk mencoba motor trail ataupun ATV. Pengunjung dapat menikmati 10 kali putaran dengan ATV dan juga 7 kali putaran dengan motor trail untuk sekali penyewaan. Nah, sebagai seorang yang menyukai tantangan, kamu tidak mungkin melewatkan hal yang satu ini, bukan?

 

Bermain di The Roudh 78

Wahana Permainan The Roudh 78
Menaiki kuda dan bermain tembak-tembakan di The Roudh 78 (Kiri ke kanan : Instagram/@roudh78, @roudh78, @fellaahq)

The Roudh 78 adalah area wahana permainan seperti berkuda dan beberapa aktivitas keluarga lainnya. Konsep The Roudh 78 ini memang layaknya di Texas, Amerika – yang mana pengunjung bisa bermain menunggangi kuda layaknya seorang koboi.

Ada juga permainan lainnya seperti perang senjata menggunakan peluru cat warna, bermain di kolam air, atau sekedar berfoto santai.

The Roudh 78
Area The Roudh 78 (Instagram/@roudh78)

The Roudh 78 juga menawarkan aktivitas menarik lainnya yang boleh untuk dicoba. Salah satunya adalah wahana yang memacu adrenalin seperti off road atau menaiki jeep tempur. Kamu bisa mencobanya dengan menyusuri perkebunan, sawah, hingga tempat peternakan yang ada di desa wisata Pujon Kidul.

 

Fasilitas dan Harga Tiket Desa Wisata Pujon Kidul

Gazebo Desa Wisata Pujon Kidul
Gazebo desa wisata Pujon Kidul (Instagram/@destinasi.disbudparprovjatim)

Fasilitas dari tempat ini cukuplah lengkap, khususnya ada toilet dan juga mushola yang dapat digunakan oleh pengunjung. Bahkan, ada pula gazebo bagi para wisatawan yang ingin menikmati waktu untuk bersantai.

Harga tiketnya sendiri untuk saat ini sangatlah murah yakni sekitar Rp 12.500 dengan jam buka antara pukul 08.00 – 17.00 WIB. Tentunya, harga tiket bisa berubah sewaktu-waktu dan tidak bisa dijadikan patokan pasti.

Sementara itu, untuk alamatnya sendiri berada di Krajan, Pujon Kidul, Pujon, Malang – Jawa Timur.

Nah, itulah sekilas tentang Desa Wisata Pujon Kidul yang berada di Malang. Banyak sekali aktivitas yang dapat kamu coba, yang bisa melepas penat akibat dari kesibukan yang teramat padat. Sekali-kali berlibur sangat perlu agar hidup bisa lebih rileks dan tidak stres.

(Anis/Lmj)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *